Jakarta (ANTARA) - PT BRI Asuransi Indonesia atau BRI Insurance mencatat pertumbuhan premi bruto sebesar 40,49 persen secara tahunan (year-on-year/yoy), yakni dari Rp724 miliar pada kuartal I-2023 menjadi Rp1,02 triliun pada kuartal I tahun ini.

“Hasil pertumbuhan premi bruto ini menunjukkan komitmen BRI Insurance dalam berkontribusi menjaga ketahanan dalam upaya meningkatkan pertumbuhan, baik dari sektor ekonomi ritel maupun mikro,” kata Vice President Corporate Secretary BRI Insurance Fenti Octaviani dalam keterangannya di Jakarta, Senin.

Menurut Fenti, pertumbuhan kinerja premi bruto BRI Insurance sejalan dengan berbagai prestasi yang dikantongi oleh perusahaan.

Contohnya enam penghargaan yang diraih perusahaan sepanjang kuartal I-2024, yaitu Public Relation in Expanding Market Segmentation Through Product Innovation and Distribution Channel Optimization (Category General Insurance) dari Warta Ekonomi, Perusahaan Pembayar Zakat Terbaik BAZNAS RI 2024 dari Baznas, serta Indonesia Excellence Good Corporate Governance Ethics in Strategy Implementation to Increase Performance Growth (Category General Insurance) dari Warta Ekonomi.

Kemudian, Terbaik II Kategori Program Perusahaan Pengembangan UMKM Anak Perusahaan BUMN dari BUMN, Track Best CEO in Developing Performance Driven Culture - R.Budi Legowo dari BUMN Track, dan Indonesia Best 50 CEO 2024 In General Insurance Category “Employees’ Choice” dari The Iconomic.

“Prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa BRI Insurance mampu menunjukkan kinerjanya di awal tahun 2024 dengan baik khususnya di industri asuransi kerugian,” ujar dia.

Tahun ini, BRI Insurance memiliki visi dengan mengusung tema tahunan yaitu Strengthening Interconnected Business to Drive Sustainability with Business Diversification and Partnership dengan berkolaborasi, baik di BRI Group maupun bersama mitra bisnis lainnya.

Adapun ke depan, BRI Insurance akan terus melakukan pembenahan dalam layanan untuk memenuhi ke kebutuhan masyarakat atas proteksi aset dan diri.

Baca juga: BRI Insurance bagikan dividen Rp118 miliar
Baca juga: BRI Insurance gelar donor darah, bentuk kepedulian di momen HUT ke-35


Pewarta: Imamatul Silfia
Editor: Ahmad Wijaya
COPYRIGHT © ANTARA 2024