Jakarta (ANTARA) - PT Bank OCBC NISP Tbk mengajak masyarakat untuk mewujudkan kondisi finansial yang sehat dimulai dari menerapkan perencanaan keuangan yang tepat sehingga dapat meraih tujuan finansial baik jangka pendek maupun jangka panjang.

Personal Banking Development Head OCBC Welliana mengamini bahwa perseroan memiliki fokus terhadap pertumbuhan bisnis salah satunya terkait dengan penghimpunan dana nasabah. Meski begitu, perseroan juga memiliki komitmen untuk mendukung masyarakat agar sehat finansial dan dapat meraih aspirasi keuangan melalui edukasi dan layanan dari OCBC.

“Memang itu (menghimpun dana) adalah bisnis utama kami. Tapi kami punya misi yang di atas itu, yaitu kami ingin mengajak nasabah financial fit. Fit itu tidak hanya jiwa raga, tapi juga keuangan kita,” kata Welliana saat acara “Media Chit-Chat” di Jakarta, Selasa.

Hasil riset OCBC Financial Fitness Index (FFI) 2023 mencatat, skor kesehatan finansial generasi muda di Indonesia berada di angka 41,16 atau masih di bawah skor ideal, yaitu di atas angka 75. Meski begitu jika dibandingkan dengan tahun 2022, skor tersebut mengalami peningkatan dari sebelumnya 40,06.

Pada kesempatan yang sama, Nyala Financial Fitness Trainer Widya Yuliarti mengingatkan bahwa kebiasaan-kebiasaan finansial yang buruk kerap tidak disadari oleh masyarakat sehingga resolusi tahunan sulit untuk diwujudkan.

“Bagaimana caranya supaya rencana bisa terwujud? Kita bisa mulai dari financial planning. Nah financial planning ini kalau di 'Ruang Menyala' ada tahapan-tahapannya, namanya piramida keuangan,” kata Widya.

Lebih lanjut, Widya menjelaskan bahwa perencanaan keuangan harus dimulai dari tahap mendasar atau basic seperti alokasi untuk belanja tanpa mempengaruhi rencana keuangan. Jika tahap dasar itu sudah terpenuhi, selanjutnya naik tingkat ke tahap safety seperti menabung rutin, mengalokasikan dana darurat dan asuransi, dan seterusnya.

Adapun alokasi dana untuk investasi dan dana pensiun berada pada tahap ketiga atau growth. Jika seluruh tahapan itu sudah tercapai, nasabah baru bisa memasuki tahap terakhir yaitu financial freedom dengan memperoleh pendapatan pasif secara rutin.

OCBC sendiri menyediakan platform edukasi "Ruang Menyala" yang dapat diakses oleh masyarakat umum. Melalui platform ini, masyarakat juga bisa melakukan tes kesehatan finansial untuk melihat skor mereka.

Menurut OCBC, "Ruang Menyala" sudah memiliki 139.854 anggota per Maret 2024. Pada periode yang sama, Ruang Menyala telah menayangkan lebih dari 1.548 konten dan menyediakan 464 kelas secara daring maupun tatap muka.

Tak hanya itu, OCBC juga menyediakan financial fitness gym yang memungkinkan masyarakat untuk melatih kesehatan finansialnya bersama financial coach yang tepercaya.

Untuk mendukung masyarakat Indonesia bangkit dan sehat finansial, OCBC telah menghadirkan fitur “Life Goals” yang dapat diakses melalui OCBC Mobile sehingga nasabah bisa menentukan tujuan sesuai kebutuhan. Dalam fitur ini, terdapat goal tracker untuk memantau total tabungan “Life Goals”.

Melalui fitur tersebut, OCBC juga akan merekomendasikan jenis tabungan dan investasi yang disesuaikan dengan profil risiko nasabah mulai dari tabungan berjangka atau “TAKA”, reksa dana, obligasi, deposito, hingga tabungan emas.

Baca juga: PT Bank Commonwealth Resmi Menjadi Bagian dari PT Bank OCBC NISP Tbk
Baca juga: Cloudera dan OCBC Raih Kemenangan di Financial Technology Innovation Awards 2024
Baca juga: OCBC cetak laba bersih Rp1,17 triliun di kuartal I 2024

 

Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Biqwanto Situmorang
COPYRIGHT © ANTARA 2024