Medan (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara menargetkan tingkat partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 mencapai 80 persen.

"Target ini berbeda dengan Pemilu 2024 yang hanya 79 persen. Pilkada 2024 kami menargetkan 80 persen," ujar Ketua KPU Kabupaten Tapanuli Selatan Zulhajji Siregar, di Sipirok, Rabu.

Baca juga: Pilkada Tapanuli Selatan, NasDem: Putusan MK sesuai UU

Zulhajji Siregar menyebut target partisipasi pemilih pada Pilkada 2024 ini naik sebesar dua persen jika di bandingkan dengan Pilkada 2020 yang hanya 78 persen.

"Semoga target kita pada pesta demokrasi ini tercapai sama seperti Pemilu 2024 dan Pilkada 2020," kata dia.

Baca juga: Paman Bobby Nasution mendaftar bakal calon bupati Tapanuli Selatan

Untuk meningkatkan angka partisipasi tersebut, pihaknya telah mempersiapkan sejumlah upaya seperti menggencarkan sosialisasi ke berbagai kalangan termasuk di media masa, komunitas dan media sosial serta kalangan generasi muda lainnya di wilayah ini.

"Kegiatan sosialisasi akan terus digencarkan ke berbagai kalangan masyarakat, termasuk pemilih pemula, dan melibatkan semua jajaran penyelenggara pilkada di tingkat kecamatan maupun desa," sebut dia.

Baca juga: KPU Tapanuli Selatan sosialisasi tahapan Pilkada 2020

Selain itu, kata dia, pengalaman dalam menyelenggarakan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif pada 14 Februari 2024
menjadi bekal yang cukup untuk mempersiapkan pilkada dengan baik sehingga target tersebut dapat tercapai.

"Kami juga memperkuat sinergi dengan seluruh elemen masyarakat, karena kesuksesan pesta demokrasi tidak terlepas dari peran semua pihak," kata dia.

Baca juga: Syahrul-Aldinz Raih Suara Terbanyak Pilkada Tapsel

Terkait tahapan pilkada, dia melanjutkan, KPU Kabupaten Tapanuli Selatan telah melakukan pemetaan jumlah tempat pemungutan suara (TPS) yang akan digunakan pada Pilkada 2024.

Berdasarkan hasil pemetaan terdapat 664 TPS yang akan tersebar di 248 desa/kelurahan di 15 kecamatan se-Kabupaten Tapanuli Selatan.

Baca juga: Banjir di Sipirok Tapanuli Selatan Sumut berangsur surut

Dia menyebutkan untuk daftar pemilih hasil sinkronisasi berjumlah 217.146 jiwa yang terdiri dari 107.771 laki-laki dan 109.375 perempuan.

"Data dasar pemilih yang akan dikelola berasal dari pemilih tetap pemilu terakhir dan daftar penduduk calon pemilih pemilu (DP4), sehingga dari data tersebut akan dilakukan proses coklit ke rumah-rumah masyarakat," ujar dia.

Baca juga: FKD Sumut dorong masyarakat harmonis dengan orang utan tapanuli

Dengan segala persiapan dan dukungan yang ada, pihaknya optimistis target partisipasi pemilih yang lebih tinggi dapat tercapai, sehingga menghasilkan pemimpin yang mampu membawa daerah ini menuju kesejahteraan yang lebih baik.

"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut andil menyukseskan Pilkada 2024. Kami berharap kesuksesan Pemilu 2024 dapat terulang pada Pilkada 2024," ujar dia.

Pewarta: Anggi Luthfi Panggabean
Editor: Tunggul Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2024