Jakarta (ANTARA) - Polisi menangkap seorang pelaku berinisial ND (19) yang mengeroyok pelajar hingga tewas di kawasan Kemang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
 
"Salah satu pelaku sudah berhasil kami tangkap," kata Kapolsek Mampang Kompol David Y Kanitero di Jakarta, Kamis.
 
David menuturkan masih mengembangkan penyelidikan lebih lanjut mengenai motif yang membuat pelaku mengeroyok korban FY (20).
 
Penangkapan ini berawal dari saksi yang salah satunya merupakan ojek daring yang sempat mengikuti pelaku saat kabur.
 
Kemudian, pengendara ojek daring itu menginformasikan kepada anggota polsek terkait keberadaan pelaku sehingga pada akhirnya berhasil diamankan.
 
"Ditangkap oleh anggota Opsnal Reskrim dibantu warga di daerah Kemang," ujarnya.
 
Hingga kini pihak kepolisian masih memburu pelaku lainnya yang diduga melakukan pengeroyokan di Jalan Kemang Timur V RT 06 RW 04, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan sekitar pukul 11.15 WIB.
 
Polisi mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) tersebut serta mengumpulkan alat bukti.
 
Berdasarkan keterangan dari saksi-saksi, diketahui korban merupakan siswa Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Bangka 31.
Baca juga: Polisi tangkap dua pelaku penganiayaan yang tewaskan satu remaja
Baca juga: Polisi kejar pelaku penganiayaan saat tawuran di Jakarta Utara
Baca juga: Tiga lagi siswa STIP jadi tersangka penganiayaan terhadap junior

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Ganet Dirgantara
COPYRIGHT © ANTARA 2024