Jakarta (ANTARA) - Perusahaan riset pasar Ipsos mengumumkan hasil riset "Tren Live Streaming E-commerce bagi Penjual” di tahun 2023 yang memperlihatkan situasi dan keadaan pasar digital dalam periode kuartal ketiga pada tahun 2023.

Berdasarkan survei yang melibatkan seller dari brand lokal & UMKM di Indonesia yang memanfaatkan berbagai fitur live stream di marketplace melalui IPSOS Online Panel, tercatat bahwa Shopee Live masih menjadi pilihan utama fitur live streaming yang paling disukai para brand lokal dan UMKM pada tahun itu.

Shopee Live menjadi pemimpin dalam indikator fitur live streaming yang paling diingat oleh brand lokal dan UMKM (Top of Mind/TOM) dengan persentase 77 persen, melampaui pesaing terdekatnya Tiktok Live sebesar 19 persen.

Sedangkan dalam indikator fitur live streaming yang paling sering digunakan oleh brand lokal dan UMKM (Brand Used Most Often/BUMO), Shopee Live memiliki persentase 72 persen dibandingkan TikTok Live 26 persen.

Baca juga: Ini lokapasar yang sering digunakan "online seller" versi Ipsos

Untuk market share, Shopee Live (82 persen) juga menjadi platform yang paling banyak dipilih untuk kebutuhan penjualan brand lokal dan UMKM, jauh melampaui TikTok Live sebesar 18 persen.

"Akhir tahun 2023 lalu, kami melihat bagaimana kehadiran Shopee Live mendominasi pasar live streaming bagi penjual. Tahun 2024 ini dunia e-commerce diwarnai oleh perubahan yang signifikan, tantangan yang semakin dinamis hingga munculnya pemain baru," kata Executive Director IPSOS Indonesia, Andi Sukma dalam siaran resmi pada Jumat.

"Jika kita melihat kembali pada survei yang telah IPSOS lakukan, Shopee Live menjadi fitur live streaming yang unggul dalam berbagai aspek penting yang dilihat oleh brand lokal dan UMKM, seperti menyediakan pelayanan yang terbaik dan memberikan peningkatan omzet terbesar," kata dia.

Sehingga jika Shopee terus mempertahankan dan meningkatkan manfaat fitur ini bagi para penjual, lanjut Andi, tahun ini pun Shopee Live diprediksi masih mendominasi fitur live streaming pilihan brand lokal dan UMKM di antara e-commerce lainnya.

Baca juga: Ini faktor yang pengaruhi penjual pilih lokapasar saat Ramadhan

Aspek penting

Aspek penting yang memengaruhi preferensi para penjual dalam memilih fitur live streaming di platform e-commerce antara lain layanan yang memuaskan, meningkatkan omzet dan berkontribusi dalam pertumbuhan bisnis.

1. Live streaming memuaskan

Melalui live streaming, brand lokal dan UMKM dapat berkomunikasi secara real-time, menjawab pertanyaan, dan memberikan informasi langsung kepada konsumen.

Fitur dan layanan ini mampu menciptakan pengalaman belanja yang lebih dari sekadar kegiatan jual-beli melainkan menghadirkan kedekatan
antara penjual dengan konsumen.

Menurut data survei IPSOS di akhir 2023, Shopee Live menunjukkan keunggulan yang signifikan dalam menyediakan layanan terbaik bagi brand lokal dan UMKM dengan persentase 67 persen, jauh memimpin dibandingkan dengan TikTok Live (25 persen), Lazada Live (5 persen), dan Tokopedia Play (3 persen).

Hal itu sejalan dengan hasil temuan survei IPSOS, di mana Shopee Live (63 persen) dianggap oleh brand lokal dan UMKM sebagai live streaming dengan fitur interaktif terbaik, diikuti TikTok Live (25 persen), Lazada Live (7 persen), dan Tokopedia Play (6 persen).

Baca juga: Riset Ipsos: 77 persen masyarakat Indonesia optimistis ekonomi menguat

2. Meningkatkan omzet

Fitur live streaming juga unggul dalam memberikan pengalaman belanja yang berbeda untuk konsumen, sekaligus berpengaruh terhadap omzet brand lokal dan UMKM.

Dalam perbandingan antara platform e-commerce, lebih dari setengah brand lokal dan UMKM (67 persen) mengakui bahwa Shopee Live memberikan peningkatan omzet terbesar terhadap bisnis, melampaui TikTok Live (25 persen), Tokopedia Play (4 persen), dan Lazada Live (4persen).

Shopee Live juga dipilih oleh seller sebagai fitur live streaming yang memberikan keuntungan terbaik (67 persen), diikuti TikTok Live (26 persen), Tokopedia Play (4 persen), dan Lazada Live (3 persen).

Baca juga: Riset Ipsos ungkap keunggulan produk & layanan pengiriman Tokopedia

3. Kontribusi pertumbuhan bisnis

Para brand lokal dan UMKM di Indonesia mengungkapkan bahwa Shopee Live dengan 64 persen mendominasi posisi sebagai fitur live streaming yang paling membantu brand lokal dan UMKM untuk bertumbuh, mengungguli TikTok Live (27 persen), Lazada (6 persen) dan Tokopedia Play (3 persen ).

Sebanyak 65 persen brand lokal dan UMKM menilai program edukasi yang ditawarkan Shopee Live sangat bermanfaat dan membantu para penjual. Hal itu menunjukkan komitmen platform tersebut untuk membekali para penjual dengan pengetahuan dan keahlian agar dapat memperoleh keuntungan yang optimal dalam penjualan live streaming.

Selain itu, adopsi program serupa di e-commerce lainnya masih tertinggal dengan TikTok Live (28 persen), Lazada Live (5 persen), dan Tokopedia Play (3 persen).

"Dengan data-data ini, dapat disimpulkan bahwa Shopee Live menjadi platform live streaming pilihan utama brand lokal dan UMKM. Shopee Live menjawab berbagai aspek penting yang dibutuhkan oleh para penjual dalam mengembangkan bisnis mereka dan memberikan hasil omzet terbesar bagi brand lokal dan UMKM,” ujar Andi Sukma.

Baca juga: Survei Ipsos rangkum "Super App" terbaik Asia Tenggara, Grab teratas
 

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Siti Zulaikha
COPYRIGHT © ANTARA 2024