Indramayu (ANTARA News) - Ribuan rumah di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, terendam banjir akibat luapan Sungai Bugel.

Aryanto, warga Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Indramayu, Sabtu, mengatakan hujan deras terus mengguyur sejak Jumat (17/1), sehingga air Sungai Bugel meluap dan merendam rumah penduduk di sekitarnya.

Ia mengatakan, terdapat empat desa yang terendam banjir yakni Desa Sukahaji, Desa Limpas, Desa Patrol dan Desa Bugel, Kecamatan Patrol.

Sementara itu Fardianto, warga Sukahaji mengatakan meski sering dibersihkan dan dikeruk, Sungai Bugel cepat dangkal akibat abrasi. "Saat curah hujan tinggi sudah menjadi langganan banjir," katanya.

Ia menuturkan ketinggian air sepanjang bantaran sungai bisa mencapai dua meter, sedangkan di permukiman Sukahaji sekitar 1,5 meter.


Pewarta: Enjang Solihin
Editor: Heppy Ratna Sari
COPYRIGHT © ANTARA 2014