Beijing (ANTARA) - Sebanyak sepuluh kandidat, termasuk delapan pilot luar angkasa dan dua spesialis muatan, telah terpilih menjadi astronaut China batch keempat, demikian diumumkan Badan Antariksa Berawak China (China Manned Space Agency/CMSA) pada Selasa (11/6).

Dari dua spesialis muatan itu, satu orang berasal dari Daerah Administratif Khusus (Special Administrative Region/SAR) Hong Kong, sementara satu lainnya berasal dari SAR Makau, ungkap CMSA.

CMSA menambahkan bahwa ini merupakan kali pertama mereka memilih spesialis muatan dari Hong Kong dan Makau, sebuah langkah yang mendapatkan dukungan kuat dan antusiasme tinggi dari masyarakat setempat.

Seluruh kandidat akan menjalani pelatihan yang komprehensif dan sistematis di Pusat Penelitian dan Pelatihan Astronaut China.

Pemilihan kandidat astronaut China batch keempat dimulai pada paruh kedua 2022.

Sebelumnya, China pernah memilih 14 astronaut dari pilot angkatan udara (AU) pada 1998, kemudian tujuh lainnya dari pilot AU juga pada 2010. Pada 2020, China menyelesaikan seleksi batch ketiga dengan memilih 18 astronaut, yang terdiri dari pilot luar angkasa, engineer penerbangan, dan spesialis muatan.

CMSA mengatakan bahwa sistem seleksi dan pelatihan astronaut China telah menjadi makin canggih dan kokoh. Seiring dengan makin dalamnya kerja sama internasional dalam eksplorasi luar angkasa berawak, astronaut asing akan diundang untuk berpartisipasi dalam proses seleksi dan pelatihan, kemudian menjalankan berbagai misi di stasiun luar angkasa China. 


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
COPYRIGHT © ANTARA 2024