Serang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengalokasikan anggaran Rp698 miliar untuk penanganan stunting tahun 2024.
 
Pelaksana Harian (Plh) Sekda Provinsi Banten Virgojanti, di Serang, Rabu, mengatakan pada tahun 2024 Pemprov Banten mengalokasikan anggaran Rp698 miliar lebih dalam rangka penanganan dan pencegahan stunting.
 
"Pemprov Banten telah melakukan intervensi secara spesifik dan sensitif," katanya pula.
 
Intervensi spesifik berupa pemberian tablet penambah darah kepada 522.926 remaja putri dan 201.907 ibu hamil selama satu tahun, pemberian vitamin kepada 900 ibu hamil dan 3.397 balita, pemeriksaan komprehensif dan pemberian formula 100 kepada 981 balita, pemberian makanan tambahan pangan lokal kepada 3.397 balita dan 900 ibu hamil oleh Dapur PKK.
Baca juga: Pemprov Banten salurkan bantuan pangan bergizi atasi stunting
 
Pemberian makanan tambahan pangan kering kepada 16.975 balita stunting gizi baik dan 240 ibu hamil, serta melakukan monitoring, evaluasi, pencatatan, dan pelaporan oleh kader posyandu, PKK, puskesmas, dan Dinas Kesehatan.
 
"Pada bulan Juni pemerintah daerah diperintahkan melakukan intervensi secara serentak di seluruh daerah. Tahun 2024 sangat penting dalam upaya penanganan dan pencegahan stunting. Tahun ini angka stunting seluruh Indonesia ditargetkan di bawah 14 persen," katanya lagi.
 
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti menyebutkan hingga Desember 2023 sebanyak 21.171 anak di Banten masih mengalami stunting dengan gizi buruk dan gizi kurang.
 
"Angka tersebut berdasarkan pendataan yang telah dilakukan di lapangan, salah satu kategorinya yaitu stunting dengan gizi baik sebanyak 18.000 anak dari 21.171 anak. Meskipun dari gizinya masuk dalam kategori gizi baik, akan tetapi anak tersebut tinggi badannya masih kurang ideal," katanya lagi.
Baca juga: Pemprov Banten optimalkan peran PKK bantu cegah stunting
Baca juga: Pemprov Banten gelar program gertak cetting

Pewarta: Desi Purnama Sari
Editor: Budisantoso Budiman
COPYRIGHT © ANTARA 2024