London, (ANTARA/PRNewswire)- Hari ini Chartered Institute of Management Accountants (CIMA) mengumumkan pengangkatan pimpinan bisnis transformasi keuangan, Simon Bittlestone, FCMA, CGMA, sebagai Presiden CIMA ke-91. Beliau juga akan menjadi Pimpinan Association of International Certified Professional Accountants (Association) ke-9, yaitu badan keanggotaan akuntan publik dan manajemen terbesar di dunia.

Kata Simon Bittlestone, FCMA, CGMA, Presiden CIMA dan Pimpinan Association of International Certified Professional Accountants, mewakili AICPA & CIMA:

"Dunia penuh peluang bagi profesi akuntansi dan keuangan untuk menciptakan nilai berkelanjutan, untuk berinovasi, dan menjadi inklusif. Meskipun dunia ini tidak pasti, inilah saat yang menggembirakan bagi profesi kita. Tahun depan, saya akan membantu mempercepat dan memimpin perubahan berkelanjutan untuk memanfaatkan semua kemungkinan ini dengan sebaik-baiknya."

Selama menjabat, fokus profesi beliau adalah tiga bidang penting:

  • Inovasi & Transformasi. Teknologi baru, termasuk AI generatif dan otomatisasi proses robotik, dengan cepat merombak akuntansi dan keuangan. CIMA dan Association akan lebih berusaha mendukung profesional akuntansi dan keuangan agar menumbuhkan pola pikir, keahlian, dan pengetahuan yang mereka perlukan untuk memanfaatkan berbagai kemungkinan besar yang tersedia.
  • Nilai & Keberlanjutan. Di saat dunia usaha semakin menyertakan keberlanjutan dalam strategi dan pengoperasiannya, CIMA dan Association akan sangat menekankan peningkatan peran profesional akuntansi dan keuangan sebagai penasihat terpercaya yang siap mendukung perusahaan dalam mendorong perubahan yang bermakna dan langgeng serta penciptaan nilai berkelanjutan.
  • Inklusi & Peluang. Demografi tenaga kerja berkembang pesat, dan profesi ini harus beradaptasi untuk menarik profesional terbaik. Upaya CIMA dan Association akan berfokus pada pengembangan profesi yang inklusif. Siapa pun yang memiliki bakat yang tepat dan dedikasi akan mendapat kesempatan bergabung di profesi ini, meraih peluang untuk berkembang, dan membangun karier yang memuaskan.
Dalam peran penting ini, Simon akan bekerja sama dengan Carla M. McCall, CPA, CGMA, salah satu Pimpinan Association sekaligus Pimpinan American Institute of CPA (AICPA). Mereka berdua akan berusaha menyediakan alat dan sumber daya yang dibutuhkan oleh hampir 600.000 anggota, kandidat, dan pendaftar AICPA dan CIMA untuk mendorong dan mensukseskan profesi ini di masa depan di dunia yang terus berubah.

Tentang pengangkatannya, Simon menyatakan:  "Suatu kehormatan besar bagi saya untuk mengabdi pada profesi ini, dan saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada anggota CIMA karena telah menaruh kepercayaan kepada saya untuk menjadi Presiden CIMA dan Pimpinan Association of International Certified Professional Accountants."

Simon adalah pemimpin bisnis yang berpengalaman di perusahaan swasta dan perusahaan publik serta di pasar A.S., Inggris, dan Asia. Portofolio beliau saat ini berisi jabatan penasihat dan peran non eksekutif di beberapa perusahaan teknologi, dana investasi, dan badan amal. Simon telah berkecimpung di industri analisis keuangan selama 12 tahun dan sepuluh tahun di antaranya sebagai CEO Metapraxis, sebuah perusahaan teknologi keuangan asal London dan New York dengan basis pelanggan blue-chip global. Saat memulai karirnya, Simon bekerja di perusahaan teknologi dan jasa Xchanging PLC, kini adalah bagian dari CSC, di mana beliau memiliki kualifikasi sebagai Associate Chartered Management Accountant dan menangani IPO perusahaan yang sangat sukses ini di Bursa Efek London pada tahun 2007.

Simon pertama kali menjadi anggota CIMA pada tahun 2009 dan diterima menjadi anggota fellowship pada tahun 2016. Beliau merupakan duta aktif dan pendukung CIMA dalam sepuluh tahun terakhir. Simon juga menjadi anggota Komite Audit dan Keuangan CIMA pada tahun 2016-2017 kemudian diangkat menjadi anggota Dewan CIMA pada tahun 2018. Tahun 2021, beliau diangkat menjadi Dewan Direksi dan Komite Audit dan Keuangan Association. Sebelumnya, Simon menjabat di Thought Leadership and Business Ethics Committee CIMA.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2024