Makassar (ANTARA) - Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI Herwyn JH Malonda melakukan monitoring terkait kesiapan Bawaslu di daerah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024 di Provinsi Sulawesi Selatan.

"Monitoring ini untuk mengecek kesiapan Bawaslu kabupaten kota, khususnya Bawaslu Kota Makassar dalam mengawal Pilkada Gubernur dan Pilkada Wali Kota di wilayah Sulsel serta dari sisi anggaran maupun secara kelembagaannya," papar Herwyn di Kantor Bawaslu Makassar, Jalan Letjen Hertasning, Makassar, Kamis.

Dalam monitoring tersebut, Herwyn didampingi Anggota Bawaslu Sulsel H Samsuar Saleh mau memastikan persiapan Bawaslu Makassar dalam hal penyelenggaraan Pilkada serentak harus siap baik terkait kelembagaan maupun proses pengawalan pengawasan tahapan Pilkada.

Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan Pusat Bawaslu RI ini selain mengecek kesiapan, sekaligus bersilaturahmi dengan jajaran Pengawas Pemilu yang ada di Sulsel serta memberikan motivasi dan arahan-arahan.

Anggota Bawaslu Sulsel H Samsuar Saleh pada kesempatan itu menambahkan bahwa kunjungan tersebut merupakan salah satu bentuk penguatan dari sisi kelembagaan dan teknis penyelenggaraan Pilkada.

"Ini merupakan bentuk penguatan kelembagaan dan teknis bagi jajaran Bawaslu Kota Makassar beserta kesekretariatannya," kata Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan Bawaslu Sulsel ini.

Sementara itu, Anggota Bawaslu Kota Makassar Ahmad Ahsanul Fadhil menyampaikan apresiasi atas kunjungan anggota Bawaslu RI ke kantornya sebagai bentuk penguatan kesiapan menyambut dan mengawal seluruh tahapan Pilkada, baik di tingkat kota sampai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Kesiapan untuk menghadapi tahapan telah kami kuatkan, salah satunya ada berbagai kegiatan peningkatan kapasitas untuk jajaran Pengawas mulai dari jajaran Bawaslu Kota sampai pada tingkat pengawas TPS," ujarnya.

"Kami juga meningkatkan kapasitas staf di tingkat kecamatan melalui kepala sekretariat yang nantinya banyak memberikan dukungan teknis maupun administrasi terhadap kerja-kerja Bawaslu, baik itu kerja pengawasan, pencegahan, dan penindakan," kata pria yang akrab disapa Gus Ahsan ini.

Kunjungan monitoring Herwyn di Kantor Bawaslu Makassar juga didampingi Koordinator Divisi (Kordiv) Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDM) Bawaslu DKI Jakarta, Bawaslu Bali, Maluku Utara serta jajaran Bawaslu Makassar.
 

Pewarta: M Darwin Fatir
Editor: Agus Setiawan
COPYRIGHT © ANTARA 2024