Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa siang memanggil Gubernur Jawa Timur Soekarwo dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini untuk membahas mengenai krisis yang terjadi di Kebun Binatang Surabaya (KBS).

"Saya undang ke sini, untuk bicarakan pengelolaan kebun binatang di Surabaya, saya sudah dapat informasi, ambil policy dan langkah, memang ada kompleksitas tertentu, solusi bisa kita tempuh siapa berbuat apa dan baiknya gimana. Yang jadi kepedulian masyarakat bisa dijawab dengan jalan keluar dan tindakan yang tepat," kata Presiden saat memimpin rapat terbatas tersebut.

Presiden mengharapkan masalah itu dapat segera diatasi.

"Intinya ada masalah mari kita cari solusi dengan baik dan nanti jelaskan ke masyarakat, selalu ada jalan keluar," kata Presiden.

Selain Gubernur Jawa Timur, Walikota Surabaya, rapat juga dihadiri oleh Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan dan sejumlah pejabat lainnya.

Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Fitri Supratiwi
COPYRIGHT © ANTARA 2014