Jakarta (ANTARA) - PT Home Credit Indonesia (Home Credit) berkolaborasi dengan berbagai mitra, termasuk Bank Danamon, untuk menawarkan berbagai promo berupa hadiah uang tabungan hingga cashback di Jakarta Fair Kemayoran 2024.

“Home Credit hadir sebagai mitra terpercaya dalam memberikan solusi keuangan yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” ujar Head of Brand & Marketing Strategy Home Credit Martha Grashiana dalam keterangannya, di Jakarta, Minggu.

Ia mengatakan bahwa Home Credit kali ini hadir bersama lebih dari 50 mitra ritel, termasuk Digimap, Sentra Ponsel, KreditElektronik.com, iBox, OPPO, GTN, Urban Republic, Agres, Perfect Health, OB Fit, dan Ace Hardware.

Terdapat berbagai produk yang ditawarkan, mulai dari smartphone, laptop, furnitur, peralatan elektronik rumah tangga, hingga sepeda listrik.

Pengunjung dapat membeli produk-produk tersebut dengan cicilan bunga 0 persen, limit tinggi hingga Rp30 juta, serta tenor panjang hingga 15 bulan. Pihaknya pun menawarkan promo cashback bagi para pengunjung yang bertransaksi menggunakan layanan Home Credit BayarNanti.
Baca juga: Home Credit menargetkan penyaluran pembiayaan tumbuh 10 persen di 2023

Selan itu, Martha menuturkan bahwa para konsumen juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah tabungan senilai total Rp175 juta untuk ratusan pemenang dengan membuka rekening Bank Danamon.

“Kehadiran Home Credit di Jakarta Fair kali ini akan sangat berbeda, karena selain bekerjasama dengan beragam mitra, kami juga turut hadir bersama Bank Danamon sebagai bagian dari Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG), institusi keuangan global terkemuka,” ujar Martha.

Ia menyampaikan bahwa promo tabungan tersebut diberikan bertepatan dengan momen menyambut tahun ajaran baru. Dengan promo tersebut, para pelanggan dapat mempersiapkan berbagai kebutuhan pendidikan anak untuk tahun ajaran mendatang.

Selain menikmati berbagai promo tersebut, ia mengatakan pula bahwa para pengunjung juga bisa mengikuti edukasi keuangan dan kuis di booth Home Credit di Hall A Jakarta Fair.

“Dalam event Jakarta Fair ini, masyarakat dapat mengikuti berbagai aktivitas menarik di booth Home Credit tersebut, seperti kegiatan edukasi literasi keuangan, kuis, obral barang, mendapatkan berbagai suvenir seperti powerbank hingga hadiah utama seperti smartphone dan sebagainya,” kata Martha.

Jakarta Fair Kemayoran 2024 buka sejak 12 Juni hingga 14 Juli setiap Senin-Jumat pukul 15.30-22.00 WIB serta Sabtu-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB.
Baca juga: FPT Smart Cloud bermitra dengan Home Credit Indonesia guna mentransformasi jasa keuangan lewat solusi AI
Baca juga: Bank Neo Commerce salurkan kredit modal kerja ke Moladin Group


Pewarta: Uyu Septiyati Liman
Editor: Budisantoso Budiman
COPYRIGHT © ANTARA 2024