Bangkok (ANTARA News) - Kejuaraan golf Thailand Terbuka yang direncanakan digelar tahun ini terpaksa ditunda setelah pemerintah Thailand mengumumkan keadaan darurat selama 60 hari menyusul kerusuhan yang terjadi di negara tersebut, demikian diumumkan panitia turnamen, Kamis.

Situasi darurat negara diumumkan pada Rabu, dan pemerintah Thailand berharap bisa dicegah semakin merebaknya protes anti pemerintah yang sekarang sudah berjalan pada bulan ketiga.

Panitia menjadwalkan turnamen golf itu akan berlangsung 13-16 Maret di Padang Golf Thana City di pinggiran Bangkok, dan jadwal turnamen berhadiah total satu juta dolar AS itu akan dipindah ke "jadwal yang lebih memungkinkan" mendatang, kata panitia.

"Kami ingin pastikan kondisi lingkungan memungkinkan untuk digelar turnamen berkelas dunia dan nasional terbuka," kata ketua asosiasi golf Thailand Rungsrid Luxsitanonda seperti dilansir Reuters.

"Hanya ada enam pekan ke depan sebelum turnamen akan dijadwal ulang," katanya.

(Uu.A020/a032)

Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2014