Jakarta (ANTARA) - Penyanyi  Ayu Ting Ting ikut melaksanakan kurban sapi yang telah menjadi rutinitas tahunannya di momen Idul Adha 2024, serta memberikan pesan hangat untuk masyarakat Indonesia yang juga merayakannya hari ini.

Alhamdulillah kita berkurban hari ini,“ kata Ayu saat ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, Senin.

Saat ditanya berapa banyak sapi yang dikurbankannya untuk Idul Adha tahun ini, Ayu menjawab, “Aduh, nggak usah disebut jumlahnya, yang jelas alhamdulillah ada”.

Meskipun kedua orang tuanya sedang pergi haji, Ayu merasa tradisi kurban dan perayaan Idul Adha tahun ini tetap harus dilakukan sebaik mungkin. Mulai dari mempersiapkan makanan khas perayaan Hari Raya, membeli bunga khusus untuk mengharumkan ruangan hingga melaksanakan kurban sapi.

Baca juga: Orang tua pergi haji, Ayu Ting Ting: Suasananya beda banget

Baca juga: Ayu Ting Ting: Setiap Hari Raya kita saling toleransi


“Walaupun nggak ada ayah dan ibu, setidaknya harus kurban,” kata pelantun “Sambalado” itu.

Tidak hanya itu, Ayu dan keluarga besarnya juga akan berkumpul di rumahnya hari ini untuk merayakan Idul Adha bersama.

Sebelum berkurban, Ayu telah melakukan survei sapi kurban yang akan dibelinya dari jauh hari. Beruntung, dia berhasil menemukan sapi dengan kualitas terbaik dan siap untuk dikurbankan.

Rencananya, proses kurban sapi itu akan dilakukan di teras rumah Ayu hari ini. Pihak Ayu juga akan membagikan langsung daging kurban miliknya kepada tetangga sekitar dan orang-orang yang membutuhkan.

“Di rumah (pemotongannya), alhamdulillah,” katanya.

Di momen Hari Raya Idul Adha tahun ini, Ayu pun memberikan pesan hangat untuk seluruh masyarakat Indonesia yang merayakannya. Dia pun berharap momen ini dapat dijadikan sebagai ajang refleksi diri agar menjadi manusia yang lebih baik dibanding sebelumnya.

“Selamat Hari Raya Idul Adha, semoga amal ibadah kita semua diterima Allah SWT dan mohon maaf lahir batin,” tutupnya.

Baca juga: Kris Dayanti doakan orang yang sedang berhaji di Arafah

Baca juga: Rayakan Idul Adha, deretan artis ini beli hewan kurban berukuran besar

Baca juga: Atta Halilintar niatkan kurban untuk kebaikan anak dan istrinya


 

Pewarta: Vinny Shoffa Salma
Editor: Zita Meirina
COPYRIGHT © ANTARA 2024