Jakarta (ANTARA) - RB Leipzig memperpanjang kontrak pelatih Marco Rose sampai 2026, demikian diumumkan klub Liga Jerman itu pada Rabu.

Pelatih kelahiran Leipzig itu sebelumnya pernah mengarsiteki Borussia Dortmund dan RB Salzburg. Ia mengambil alih tim RB Leipzig pada September 2022 dan membawa klub itu menjuarai Piala Jerman pada musim yang sama.

Rose menindak lanjuti keberhasilan itu dengan menang 3-0 atas Bayern Munich pada Piala Super Jerman yang berlangsung pada awal musim 2023/2024.

“Saya gembira kami dapat melanjutkan hal ini bersama-sama. Saya datang dari sini dan merasa seperti berada di rumah sendiri saat berada di kota dan wilayah ini,” demikian pernyataan Rose seperti dikutip dari AFP.

“Pihak klub bekerja di belakang layar untuk memastikan kami kembali memiliki tim yang kuat. Kami merasa bahwa masih banyak hal untuk dikerjakan dan kami selalu menginginkan lebih. Kami ambisius, kami tetap ambisius, dan bersama-sama kami menatap ke depan,” tambahnya.

Pada Mei, Rose menepis rumor bahwa dirinya akan menyusul Direktur Olahraga RB Leipzig untuk bergabung ke Bayern Munich.

“Menurut saya Bayern akan baik-baik saja tanpa Marco Rose,” ujarnya saat itu,

Pelatih berusia 47 tahun itu membawa Leipzig finis di posisi keempat pada musim lalu. Saat itu Leipzig sedang berada dalam fase pembangunan ulang, setelah kehilangan sejumlah pemain inti seperti Josko Gvardiol, Christopher Nkunku, Dominik Szoboszlai, dan Konrad Laimer,

Kabar perpanjangan kontrak Rose hadir beberapa hari setelah penyerang Benjamin Sesko memilih untuk memperpanjang masa kerjanya di Leipzig.

Sang pelatih memenangi 53 dari 86 pertandingan kompetitif bersama Leipzig, dengan rata-rata poin klub adalah sebesar 2,01. Itu merupakan catatan rata-rata poin terbaik Leipzig sejak mereka pertama kali promosi pada 2016.

Baca juga: Bayern Muenchen raih poin penuh, RB Leipzig hancurkan Dortmund

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Hernawan Wahyudono
COPYRIGHT © ANTARA 2024