Jakarta (ANTARA/JACX)-Berita unggulan terkini yang menarik untuk disimak, mulai dari mendag mengusulkan HET Minyakita naik menjadi Rp15.500 per liter, hingga presiden pastikan tak ada bansos untuk korban judi online. Berikut ini rangkuman beritanya.

1. Film pendek "Kala Nanti" raih penghargaan festival film di Jepang

Film pendek “Kala Nanti” karya sineas Indonesia Praditha Blifa berhasil meraih penghargaan Governor of Tokyo Award untuk kategori Live-Action Competition Asia International Best Short di Short Shorts Film Festival & Asia 2024  diumumkan Senin (17/6). Simak lengkapnya di sini


2. Presiden pastikan tak ada bansos untuk korban judi online

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan tidak ada bantuan sosial (bansos) untuk korban judi online atau daring.

Sebelumnya Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy menegaskan mereka yang menjadi sasaran penerima bansos korban judi daring bukan pelaku, akan tetapi pihak keluarga. Simak lengkapnya di sini


3. Mendag mengusulkan HET Minyakita naik menjadi Rp15.500 per liter

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan, pihaknya mengusulkan kenaikan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng rakyat atau Minyakita menjadi Rp15.500 per liter.

Mendag mengusulkan kenaikan HET Minyakita sebesar Rp1.500 dari harga sebelumnya Rp14.000 per liter, dengan demikian, harga minyak tersebut akan menjadi Rp15.500 per liter. Simak lengkapnya di sini


4. Netflix House akan dibuka di dua kota pada 2025

Netflix telah mengumumkan rencana untuk membuka kompleks hiburan, restoran, dan perbelanjaan yang disebut Netflix House pada 2025 di dua kota, yakni di Kota Pennsylvania dan Dallas, Amerika Serikat. Simak lengkapnya di sini


5. Ini 16 rute alternatif saat Jakarta Internasional Marathon 2024

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menetapkan 16 rute alternatif bagi masyarakat yang membutuhkan akses sepanjang Sudirman-Thamrin saat berlangsungnya Jakarta Internasional Marathon 2024 pada Minggu (23/6) mendatang. Berikut ini daftar rutenya
 

Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
COPYRIGHT © ANTARA 2024