Ottawa (ANTARA) - Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau pada Kamis (20/6) mengumumkan kebijakan pemerintah federal untuk melaksanakan Program Makanan Sekolah Nasional di seluruh negeri.

Dengan investasi sebesar 1 miliar dolar Kanada (1 dolar Kanada = Rp11.973), atau setara 730 juta dolar AS (1 dolar AS = Rp16.420), selama lima tahun, program ini akan menyediakan makanan bagi tambahan hingga 400.000 anak setiap tahunnya, di luar program makanan sekolah yang sudah ada saat ini, menurut pernyataan pers dari situs web sang perdana menteri.

Secara umum, program ini diperkirakan dapat menghemat pengeluaran belanja bahan makanan hingga 800 dolar Kanada per tahun bagi keluarga dengan dua anak yang berpartisipasi, menurut pernyataan pers itu.

Program ini mencakup investasi yang akan mendukung program makanan sekolah bagi penduduk asli First Nations, Inuit, dan Métis serta mitra-mitra Self-Governing dan Modern Treaty, yang banyak di antaranya memiliki tingkat kerawanan pangan tertinggi di Kanada, lanjut pernyataan tersebut.

Menurut perkiraan Statistics Canada, pada 2022, sebanyak 22,3 persen keluarga dan lebih dari 2,1 juta anak berusia di bawah 18 tahun di Kanada dilaporkan mengalami kerawanan pangan pada level tertentu selama 12 bulan terakhir.

Pewarta: Xinhua
Editor: Santoso
COPYRIGHT © ANTARA 2024