Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 286.445 pengguna Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta memanfaatkan promo Rp1 pada peringatan HUT ke-497 DKI yakni Sabtu (22/6) hingga Minggu (23/6).
 
"Selain HUT DKI, mereka antusias manfaatkan promo itu ke acara BTN Jakarta International Marathon," kata Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo di Jakarta, Selasa.

Ia menjelaskan, penerapan tarif sebesar itu merupakan salah satu dukungan perseroan kepada kedua agenda penting itu.

Ahmad menyebutkan, program tarif Rp1 ini merupakan hadiah khusus dari Pemerintah Provinsi Jakarta melalui Dinas Perhubungan dalam rangka memperingati HUT ke-497 Kota Jakarta.

Baca juga: Jakarta International Marathon, MRT Jakarta tambah jam operasional
Baca juga: MRT Jakarta fokus kembangkan sistem pembayaran "seamless"
 
Pihaknya juga menambah jam operasional (kereta pertama pukul 04.05 WIB) pada Minggu (23/6) untuk mendukung kedua kegiatan tersebut.
 
Selain itu, MRT Jakarta mencatat angka ini menunjukkan pilihan masyarakat menggunakan moda transportasi publik sebagai alat mobilitasnya untuk menghadiri kegiatan yang dilalui oleh transportasi publik seperti MRT Jakarta.

"Kami juga mencatat bahwa pada Sabtu, 22 Juni, tidak kurang dari 150.267 orang menggunakan MRT Jakarta dan Minggu, 23 Juni, sekitar 136.178 orang,” ungkap Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Mega Tarigan.
 
MRT Jakarta menargetkan angka keterangkutan mencapai 92 ribu orang per hari.

Baca juga: Sambut HUT Jakarta, tarif MRT Rp1 saja
Baca juga: HUT Jakarta, Naik LRT hanya bayar Rp1


Pihaknya optimistis target tersebut dapat tercapai melihat angka keterangkutan harian lima bulan pertama pada 2024 ini telah menunjukkan angka di atas 90 ribu orang per hari.

Pemprov DKI Jakarta dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menggelar Jakarta International Marathon (Jakim) 2024 untuk memeriahkan Perayaan HUT DKI Jakarta Ke-497 untuk terus mendukung Kota Jakarta sebagai kota "sport tourism", Minggu (23/6).

Jakim 2024 dipusatkan di sekitar silang barat laut Monas dan titik akhir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan.

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Edy Sujatmiko
COPYRIGHT © ANTARA 2024