Jakarta (ANTARA News) - Jeruk menjadi salah satu menu yang wajib disiapkan model dan aktris Jenny Chang setiap Imlek.

Perempuan berdarah Banten Banjar dan China Medan itu mengatakan jeruk, yang dipercaya akan mendatangkan rezeki, dia sediakan untuk para tamu yang datang ke rumah. 

"Orang-orang yang ke rumah dikasih jeruk akan merasa mereka dihormati," kata dia di sela syukuran film "Negeri Tanpa Telinga" beberapa waktu lalu.

Aktris yang pernah membintangi film "Karma" dan "May" yang bertema budaya Tionghoa serta "Pintu Harmonika" itu juga terkadang menyiapkan hidangan khas imlek seperti kue bakul atau kue keranjang. 

"Yang spesial itu kue bakul, orang percaya kalau kita simpan itu di rumah selama satu tahun akan menambah rezeki, tapi saya hanya kadang-kadang mengikuti itu," ungkap perempuan yang menganut agama Islam tersebut. 

Selain bersama suami dan kedua anaknya, Imlek kali ini terasa lebih spesial karena dirayakan bersama sang ibu.

"Tahun ini mama datang ke sini, kami akan bikin lontong medan di rumah," ujarnya. 

Model kelahiran Medan 10 Agustus 1980 itu berharap tahun baru Imlek membuahkan limpahan rezeki dan berkah untuk keluarganya.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2014