Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa hukum kemarin, Minggu (14/7), telah kami rangkum agar dapat dibaca kembali oleh Anda, mulai dari Polda Kalimantan Selatan menyikapi maraknya kasus mabuk kecubung hingga Polres Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan menyita sebanyak 14 paket narkoba.

1. Pengacara sebut alasan Presdir NHM tidak hadiri panggilan KPK

Pengacara Presiden Direktur (Presdir) PT Nusa Halmahera Mineral (NHM), Robert Nitiyudo Wachjo menyebut alasan kliennya tidak hadiri panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Gedung Merah Putih, Jakarta, pada pekan lalu, bukan karena tidak kooperatif.

"Panggilan kedua penyidik KPK terhadap Robert bertepatan dengan agenda sidang kasus suap dan gratifikasi yang menyeret mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba (AGK) di Pengadilan Tipikor Ternate kelas 1A," kata Iksan Maujud, pengacara Presdir NHM Robert Nitiyudo Wachjo melalui keterangan yang diterima ANTARA, Minggu (14/7).

Selengkapnya baca di sini.

2. 47 orang masuk RSJ, Polda Kalsel sikapi maraknya kasus mabuk kecubung

Direktorat Resnarkoba Polda Kalimantan Selatan mengambil langkah-langkah strategis untuk menyikapi, mengatasi, dan mencegah penyebaran kasus mabuk kecubung di provinsi setempat, bahkan 47 orang menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sambang Lihum.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol. Adam Erwindi di Banjarbaru, Minggu (14/7), menyebutkan ada beberapa langkah konkret sebagai respons terhadap fenomena kasus tersebut.

Selengkapnya baca di sini.

3. Polisi sita 14 paket narkoba dari seorang bandar di OKU

Satres Narkoba Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan menyita sebanyak 14 paket narkoba jenis sabu-sabu dari seorang bandar berinisial WS (42), warga Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU.

"Pelaku ditangkap di rumahnya kemarin sore sekitar pukul 17.00 WIB," kata Kapolres Ogan Komering Ulu AKBP Imam Zamroni di Baturaja, Minggu (14/7).

Selengkapnya baca di sini.

4. Polres Malang selidiki jasad bayi terapung di Sungai Bango Pakis

Aparat Kepolisian Resor (Polres) Malang, Polda Jawa Timur, melakukan penyelidikan intensif terkait penemuan jasad bayi perempuan oleh warga di tepi aliran Sungai Bango, Kecamatan Pakis, Kabupaten setempat, pada Sabtu (13/7).

Kasihumas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara, mengonfirmasi penemuan tersebut dan menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai langkah penyelidikan untuk mengungkap kasus ini.

Selengkapnya baca di sini.

5. Polres Garut sita 201 sepeda motor berknalpot bising dalam semalam

Kepolisian Resor (Polres) Garut menyita sebanyak 201 sepeda motor berknalpot bising yang selama ini mengganggu kenyamanan masyarakat dalam operasi penertiban kendaraan bermotor yang digelar Sabtu (13/7) tengah malam sampai menjelang Minggu dini hari (14/7) di wilayah perkotaan Kabupaten Garut, Jawa Barat.

"Diamankan 201 kendaraan R2 (roda dua) yang menggunakan knalpot tidak sesuai dengan spesifikasi teknis atau 'brong," kata Wakil Kepala Polres Garut Kompol Dhoni Erwanto di Garut, Minggu (14/7).

Selengkapnya baca di sini.

Pewarta: Rio Feisal
Editor: Agus Setiawan
COPYRIGHT © ANTARA 2024