Deli Serdang (ANTARA) - Cabang olahraga bulu tangkis beregu putri dan putra Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 sudah memasuki laga final yang dimainkan di GOR PBSI Sumut, Deli Serdang, besok Kamis (12/9).

Final beregu putri mendapatkan laga antara Jawa Tengah (Jateng) melawan Jawa Barat (Jabar) yang dimainkan mulai pukul 10.00 WIB.

Jateng melaju ke semifinal setelah menang dramatis atas DKI Jakarta dengan skor 3-2, sedangkan Jabar, mereka menang mudah 3-0 atas Jawa Timur.

Setelah itu, laga final akan memainkan beregu putra antara Jateng melawan DKI Jakarta pada pukul 13.00 WIB.

Jateng menang mudah atas Jabar dengan skor 3-0 pada semifinal. Sementara itu, Jakarta yang sempat tertinggal 0-1 terlebih dahulu, mengakhiri laga dengan kemenangan 3-1 atas Jawa Timur.

Baca juga: Jawa Tengah ingin borong emas bulu tangkis beregu putra dan putri

Baca juga: Bulu tangkis - Jakarta tantang Jateng di final beregu putra

Baca juga: Adu mental selama 4 jam 7 menit warnai perjalanan Jateng ke final


Berikut jadwal lengkap laga final bulu tangkis beregu PON 2024, Kamis (12/9):

Beregu putri mulai pukul 10.00 WIB
Jawa Tengah vs Jawa Barat.

Beregu putra mulai pukul 13.00 WIB
Jawa Tengah vs DKI Jakarta.

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024