Sebanyak enam medali emas DKI Jakarta dipersembahkan oleh Muhammad Jamil Reza di nomor -55kg putra, Chandra Kurnia dari nomor -73 putra, Gerard Christopher di nomor -81kg putra, Shifa Aulia di nomor -45kg putri, Meli Marta Rosita dari nomor -48kg putri dan Maryam March Maharani di nomor -52 kg putri.
Sementara di peringkat kedua ada Jawa Barat dengan capaian lima medali emas , lima perak, dan tiga medali perunggu.
Jawa Barat meraih lima medali emas dari atlet mereka Muhammad Fathur Rohman di nomor -60kg putra, Dewa Kadek Rama Warma di nomor -66kg putra, I Kadek Pasek Karisna di nomor pertandingan -90kg putra, Rafi Fadillah di nomor +100kg putra, dan Mia Mauludini di nomor -79kg putri.
Di peringkat tiga klasemen ada Banten dengan capaian dua medali emas dan satu perunggu. Medali emas Banten diraih Dinny Febriany di nomor -57kg putri dan Syerina di nomor -63kg putri.
Baca juga: Judo - Jawa Barat tambah dua medali emas
Sementara itu ada tiga provinsi yang masing-masing meraih satu medali emas di nomor pertandingan perorangan ini yakni Bali, Jawa Timur, dan Lampung.
Bali meraih satu medali emas, empat medali perak dan tiga perunggu. Jawa Timur harus puas dengan satu medali emas, satu perak, dan tiga perunggu serta Lampung dengan satu medali emas.
"Hari ini kami rampungkan pertandingan nomor perorangan dengan empat medali emas yang diperebutkan yakni di nomor -78kg putri, +78 kg putri dan -100kg putra dan +100kg putra," kata Technical Delegation Judo Ira Purnamasari di Banda Aceh, Kamis.
Baca juga: I Kadek Pasek Karisna persembahkan medali emas untuk mendiang pelatih
Baca juga: Peraih medali emas judo banyak diisi nama-nama baru
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024