Denpasar (ANTARA News) - Calon Presiden RI 2014-2019 Joko Widodo (Jokowi) meresmikan ribuan pendukungnya dan M. Jusuf Kalla (JK) yang tergabung dalam sejumlah relawan di Monumen Bajra Sandhi, Kota Denpasar, Kamis.

"Sampaikan kepada saudara-saudara kalian semua dengan memperkenalkan visi dan misi saya, sehingga mereka bisa memberikan dukungan dan menang pada Pilpres 2014," ujar Jokowi, yang juga Gubernur Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta.

Mantan Wali Kota Solo itu mengemukakan, yakin bahwa masyarakat di Pulau Dewata akan memberikan dukungan penuh kepada dirinya.

Para pendukung yang tergabung dari berbagai kalangan baik partai politik maupun nonpartai tersebut berkumpul di Monumen Bajra Sandhi dengan menggelar berbagai kegiatan dan atraksi seni, diantaranya membubuhkan tanda tangan pada kain putih dukungan kepada Jokowi-JK yang panjangnya mencapai 2km dan menggelar berbagai kegiatan seni lainnya.

Jokowi bersama Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan sejumlah anggota tim kampanye nasionalnya tiba di Monumen Bajra Sandhi sekira pukul 21.00 Wita.

Saat tiba Jokowi langsung diberikan udeng (ikat kepala umat Hindu di Bali) dan duduk bersila bersama pendukungnya.

Sekretaris Tim Kampanye Jokowi-JK di Provinsi Bali Ida Bagus Oka Gunastawa mengemukakan, berupaya memenangkan pasangan calon presiden/wakil presiden (capres/cawapres) Jokowi-JK di Pulau Dewata.

"Saya dan kawan-kawan akan bekerja dengan sepenuh tenaga untuk memenangkan Jokowi-Jusuf Kalla," ujarnya.

Pilpres pada 9 Juli 2014 akan diikuti dua pasangan capres/cawapres, yakni Jokowi-JK yang didukung PDI Perjuangan, Partai Nasdem, PKB, Hanura dan PKPI. Selain itu, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa diusung Partai Gerindra, PAN, PPP, PPP, Golkar dan PBB. (*)

Pewarta: Wira Suryantala
Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2014