Jakarta (ANTARA News) - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi Mei 2014 sebesar 0,16 persen, dipicu kenaikan harga kebutuhan pokok.

"Kelompok bahan makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau menjadi salah satu penyumbang inflasi tinggi, pada Mei," kata Kepala BPS Suryamin di Jakarta, Senin.

Dengan demikian, inflasi tahun kalender Januari-Mei 2014 tercatat sebesar 1,56 persen, dan secara tahunan (yoy) mencapai 7,32 persen.

Pewarta: Satyagraha
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2014