Jakarta (ANTARA News) - Calon Wakil Presiden Hatta Rajasa, Sabtu, mengisi kegiatan kampanyenya ke Pasar Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu.

Hatta Rajasa mengaku dirinya sudah terbiasa blusukan ke pasar-pasar sejak 14 tahun lalu.

"Sudah 14 tahun, blusukan terus," katanya.

Kegiatan itu juga sekaligus melihat perkembangan harga sembilan bahan pokok (sembako) menjelang Bulan Ramadhan yang mulai naik.

Karena itu, saya sudah meminta ke pemerintah agar jangan terlalu naik harga sembako, kata Hatta.

Dalam kesempatan itu juga, ia berjanji pasangan Capres/Cawapres, Prabowo Subianto dengan Hatta Rajasa akan mengedepankan ekonomi kerakyatan.

"Dalam lima tahun ke depan, pendapatan masyarakat akan meningkat," kata dia menegaskan.

Seusai dari Pasar Tambun, Hatta Rajasa mengunjungi Pondok Pesantren Yaping dan melakukan pertemuan dengan pimpinan lembaga pendidikan berbasis agama tersebut.

Selanjutnya Hatta yang juga mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian tersebut mengunjungi Pasar Induk Cibitung dan melakukan blusukan juga ke setiap lorong pasar dan berdialog dengan para pedagang.

Pemilu Presiden dan Wapres yang akan digelar pada 9 Juli 2014 itu diikuti oleh dua calon presiden dan calon wakil presiden, yakni Prabowo Subianto dengan Hatta Rajasa dan Joko Widodo dengan M Jusuf Kalla.
(R021/M026)

Pewarta: Riza Fahriza
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2014