Salvador, Brasil (ANTARA News) - Striker Hugo Almeida dan bek Fabio Coentrao yang keduanya cedera berat membuat pelatih Portugal Paulo Bento khawatir setelah laga berakhir kekalahan 0-4 melawan Jerman semalam.

Media massa Portugal melaporkan bahwa Coentrao yang bermain untuk Real Madrid dan harus keluar lapangan pada menit 65 dalam laga Grup G itu diperkirakan menimal 10 hari bisa sembuh dari cedera pada kakinya.

Almeida juga diragukan tampil pada laga Portugal berikutnya melawan AS pada 22 Juni setelah diganti pada masa injuri babak pertama karena cedera otot.

"Kemungkinannya tidak baik, mereka diserang dua cedera otot dan memerlukan waktu untuk pemulihannya," kata Bento seperti dikutip AFP. "Kami harus melihat seberapa parah cedera mereka, namun tanda-tandanya tak menggembirakan."

Yang jelas Bento tak akan diperkuat bek tengah Pepe saat melawan AS setelah menanduk Thomas Mueller yang menciptkan trigol.

"Kami harus mencari solusi terbaik untuk setiap absennya pemain. Kami harus berjuang untuk mewujudkan tujuan dan sasaran kami".

"Kami akan di bawah tekanan besar, apa pun hasil pertandingan Ghana melawan AS".

"Tujuan kami tetap lolos. Kami tak senang, mengawali sebuah turnamen dengan hasil seperti ini membuat segalanya rumit," sambung Bento seperti dilaporkan AFP.

Dia mengakhiri, "Kini kami akan mencari tahu siapa diri kami dan kami akan menyaksikan kapasitas kami dalam memperjuangkan tujuan-tujuan kami."

Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2014