Bandarlampung (ANTARA News) - Relawan Sekretariat Nasional Jokowi Lampung menyambut ulang tahun ke-53 calon presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan menggelar Flashmob dan aksi simpatik yang dipusatkan di Tugu Adipura pusat kota Bandarlampung, Minggu.

Menurut panitia Daniel H Ghani, mendampingi Ketua Seknas Jokowi Lampung Dedy Mawardi, Flasmob dan aksi simpatik ini siap digelar sejak sekitar pukul 07.00 WIB Minggu bersamaan dengan hari bebas kendaraan bermotor (car free day) di kawasan sekitar Tugu Adipura.

"Acara ini sekaligus menandai peringatan ulang tahun ke-53 Pak Jokowi yang menjadi calon presiden Indonesia saat ini, berpasangan dengan calon wapres Jusuf Kalla," ujar Daniel pula.

Dia menegaskan, selain diisi dengan kegiatan senam dan olahraga pagi, pada acara Flashmob itu akan digelar pula sejumlah kegiatan simpatik untuk menyosialisasikan pasangan capres-cawapres Jokowi-JK kepada masyarakat Kota Bandarlampung.

Kami mengajak seluruh warga di daerah ini untuk bergabung dalam acara tersebut dan bergembira sekaligus dapat berolahraga bersama-sama," ujar dia lagi.

Ketua Seknas Jokowi Lampung Dedy Mawardi menegaskan, pihaknya terus menyosialisasikan pasangan Jokowi-JK dengan menyebarluaskan informasi kepada seluruh warga daerah ini keunggulan kedua sosok capres-cawapres maupun program dan visi-misi untuk memimpin Indonesia ke depan.

"Kami juga mengantisipasi berbagai kampanye hitam dan negatif yang ditujukan pada sosok Jokowi-JK masih terus berlangsung hingga saat ini," ujar salah satu advokat senior di Lampung itu pula.

Menurut dia, sudah saatnya masyarakat mendapatkan informasi yang jujur dan benar serta bermanfaat berkaitan sosok capres-cawapres yang akan memimpin bangsa ini, sehingga pada 9 Juli 2014 dapat memilih secara tepat siapa yang layak memimpin untuk memajukan Indonesia.

Pewarta: Budisantoso Budiman
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2014