Jakarta (ANTARA News) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta memastikan sudah menerima surat pengunduran diri Jokowi sebelum pelantikan presiden, 20 Oktober 2014.

Hal itu dikatakan ketua DPRD DKI Jakarta definitif Prasetyo Edi Marsudi usai bertemu Jokowi di kantornya di Balaikota, Rabu.

"Pengunduran diri Pak Jokowi tidak ada masalah. Semuanya on schedule. Saat ini kita sedang rapat masalah komisi, besok atau lusa baru rapat paripurna guna memilih kelengkapan perangkat dewan. Semua akan selesai sebelum 20 Oktober," kata anggota fraksi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) tersebut.

Jokowi sendiri mengaku sudah menyerahkan surat pengunduran dirinya pada DPRD beberapa minggu yang lalu.

"Sudah lama saya serahkan surat pengunduran diri ke DPRD. Tanya ke sana. Suratnya di sana. Sudah dibahas, bisa diparipurnakan kalau kelengkapan dewan sudah komplit," kata Jokowi.

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2014