Bogor (ANTARA News) - Arus lalu lintas KRL jurusan Bogor-Jakarta yang melintas sekitar pukul 9.30 WIB terlihat kosong tanpa penumpang, sedangkan KRL jurusan Jakarta-Bogor, terlihat sedikit penumpang. Berdasarkan pantauan ANTARA, Senin pagi, sebanyak dua KRL dari Bogor menuju Jakarta, kosong tanpa penumpang, sedangkan sebuah KRL dari arah Jakarta, sedikit sekali penumpangnya. Sementara itu, perlintasan KA Kebon Pedes, dijaga oleh sekitar 40 personel aparat kepolisian berpakaian lengkap anti huru-hara. Herman (45 tahun), penduduk yang tinggal di Kebon Pedes mengatakan bahwa penjagaan itu dilakukan sejak pukul 05.00 WIB. Pihak aparat kepolisian sudah mulai berdatangan ketempat tersebut dan pada pukul 06.00 WIB, mereka telah membentuk barikade di sepanjang pintu perlintasan. "Saya hari ini libur jual air mineral karena takut ada sesuatu yang buruk terjadi seperti kerusuhan," katanya. Sementara itu, di pelataran SMP 3 Bogor, Jalan Ahmad Yani, terlihat puluhan aparat kepolisian bergerumun dan tampak sedang berbaris. Sedangkan di Plaza Jambu Dua, dipagari oleh kawat berduri dan dijaga oleh sejumlah aparat keamanan bersenjata lengkap. Demikian pula dengan Jalan Soleh Iskandar dekat Tugu Narkoba, yang rencananya dijadikan sebagai terminal bayangan, menggantikan sementara Terminal Baranang Siang, hingga pukul 10.00 WIB masih tampak sepi baik oleh penumpang ataupun kendaraan bus. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2006