Jakarta (ANTARA News) - Klub raksasa Italia Inter Milan gagal meraih kemenangan karena bermain imbang 0-0 menghadapi tim papan bawah Empoli dalam lanjutan Liga Italia Serie A di Stadion Carlo Castellani, Empoli, Sabtu  waktu setempat.

Pada awal babak pertama, tuan rumah Empoli bermain menyerang sehingga menit ke-5 Elseid Hysaj berhasil melepaskan tembakan namun berhasil dihadang penjaga gawang Inter Milan, Samir Handanovic.

Inter Milan mendapatkan peluang pada menit ke-20 melalui sentuhan bola Palacio namun bola tersebut melebar tipis di luar gawang Luigi Sepe.

Menit ke-24 Inter Milan kembali memiliki peluang melalui sepakan Hernanes namun bolanya masih melebar.

Inter melancarkan serangan balik pada menit ke-37 namun sepakan pemain tengah asal Kolombia Fredy Guarin tidak akurat sehingga skor 0-0 bertahan hingga laga babak pertama usai.

Pada babak kedua, klub berjuluk I Nerazzuri kembali mendapatkan peluang melalui sundulan Vidic namun bola tersebut mengenai mistar gawang dan memantul keluar lapangan.

Menit ke-62 sebuah kombinasi antara Palacio dan Guarin berhasil merangsek masuk ke kotak penalti Empoli, namun bola tersebut meleset saat penyelesaian akhir.

Tidak kunjung membuat gol membuat pelatih Mancini memasukkan pemain baru Inter Milan, Shaqiri, untuk menggantikan Podolski pada menit ke-73.

Menit ke-89 Shaqiri melepaskan umpan dari sisi kanan. Bola tersebut mengarah kepada Hernanes yang berdiri di kota penalti namun bola sontekkannya meleset.

Skor imbang 0-0 bertahan hingga laga usai sehingga membuat Inter Milan tertahan di peringkat sembilan klasemen Serie A dengan 26 poin dari 19 laga.

Di sisi lain Empoli yang memperoleh satu poin berkat hasil seri tersebut naik dua tingkat dari peringkat 16 ke peringkat 14 dengan raihan 19 poin dari 19 laga.

Susunan pemain:

Empoli (4-3-1-2): Luigi Sepe; Barba, Elseid Hysaj, D.Rugani, L.Tonelli, M.Valdifiori, Daniele Croce, Simone Verdi (Zielinski), Vecino, Mchedlidze (Maccarone), Pucciarelli

Pelatih:  Maurizio Sarri

Inter Milan (4-2-3-1): Samir Handanovic, Hugo Campagnaro, Vidic, Ranocchia (Andreolli), Danilo D'Ambrosio; Fredy Guarin, Medel, Palacio, Podolski (Xherdan Shaqiri), Hernanes; Icardi (Kovacic)

Pelatih: Roberto Mancini.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2015