Manila (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meyakini masalah konflik antara KPK dan Polri akan selesai dalam waktu dekat ini.

"Saya tidak tersandera masa lalu sehingga bisa memutuskannya," kata Presiden Jokowi dalam pertemuan dengan masyarakat Indonesia di Gedung Kedutaan Besar Republik Indonesia di Manila, Senin.

Ia mengakui penyelesaian masalah KPK-Polri memerlukan waktu lama karena berada di area politik dan hukum sehingga kalau langsung diputuskan risikonya akan terlalu besar.

"RAPBNP 2015 juga baru masuk dalam pembahasan di DPR sehingga banyak yang harus ditangani, namun Insya Allah masalah KPK-Polri minggu ini selesai, hitung-hitungan saya minggu ini," katanya.

Jokowi diiringi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menko Perekonomian Sofyan Jalil, Menlu Retno Marsudi, Menaker Hanif Dhakiri, Mendikbud Anis Baswedan, Gubernut Lemhanas Budi Susilo Soepandji, Kepala BNN Komjen Pol Anang Iskandar dan Kepala BNP2TKI Nusron Wahid.




Pewarta: Agus Salim
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2015