Solo (ANTARA News) - Jemaah calon haji (calhaj) yang ingin membawa buah tangan berupa kurma dan air zam-zam tidak usah repot-repot membawa dari Arab Saudi, cukup memesan pada salah satu stan di Gedung Arofah yang berada di Asrama Haji Donohudan Solo. "Jemaah tidak usah repot membeli kurma atau air zam-zam dari Arab Saudi, apalagi jumlahnya dibatasi jika naik pesawat. Kami di sini menerima pesanan untuk memenuhi kebutuhan tersebut," kata Wawan penjaga stan Al-Ikhsan di Gedung Arofah, Asrama Haji Donohudan, Solo, Selasa. Ia mengatakan, jemaah dapat memesan air zam-zam dalam jeriken ukuran lima liter atau 10 liter. Air zam-zam ukuran 10 liter dijual dengan harga Rp185 ribu. Selain itu, jemaah juga dapat memesan buah kurma dari berbagai jenis, dari harga Rp12.500,00/kg hingga Rp18.000,00/kg. "Bahkan kami juga menyediakan kurma yang paling mahal jenis Tunisia Rp35 ribu per 0,5 kilogram," katanya. Menurut dia, pada musim haji tahun ini pesanan cukup lumayan, hingga saat ini telah ada 450 liter lebih air zam-zam yang telah dipesan jemaah. "Bagi calon haji yang ingin memesan oleh-oleh tersebut akan kami catat nama, asal daerah, kelompok terbang, regu, dan rombongannya. Calhaj cukup meninggalkan uang muka dan barang pesanan akan kami antar ke bus rombongan waktu pemulangan dari Asrama Haji Donohudan dan sekalian pelunasan," katanya. Puluhan stan yang ada di Gedung Arofah tersebut, selain menerima pesanan pembelian kurma dan air zam-zam, juga menyediakan sejumlah barang kenang-kenangan haji, misalnya sajadah, kopiah, kerudung, baju muslim, dan sebagianya. Wawan mengatakan, pada waktu pemberangkatan haji ini dagangan yang paling laku adalah baju daster wanita dan kaus "riyal" untuk pria. "Sebagian besar jemaah tidak membawa baju ganti di tas tentengan, karena telah dimasukkan di dalam koper yang tidak boleh dibawa masuk ke asrama, maka mereka banyak yang membeli baju ganti tersebut," katanya. Menurut dia, baju daster yang dijual Rp20 ribu hingga Rp60 ribu/lembar dan kaus "riyal" yang dipasarkan Rp15 ribu hingga Rp30 ribu/lembar ini setiap hari bisa laku puluhan lembar.(*)

Pewarta: bwahy
COPYRIGHT © ANTARA 2006