Rotterdam, Belanda (ANTARA News) - FC Groningen berhasil menjuarai Piala Belanda seusai mengalahkan PEC Zwolle dengan skor 2-0 di partai final di Stadion De Kuip, Rotterdam, Senin dini hari WIB.

Trofi tersebut menjadi trofi bergengsi pertama yang diperoleh klub yang secara resmi didirikan pada 1971 itu.

Groningen sukses mengalahkan Zwolle yang berstatus sebagai juara bertahan itu dengan dua gol tanpa balas.

Selain meraih trofi domestik bergengsi pertama mereka, dengan memenangi Piala Belanda Groningen berhak untuk memperoleh tiket ke fase penyisihan grup Liga Europa.

Penyerang muda asal Slowakia, Albert Rusnak, memborong dua gol kemenangan Groningen yang ia cetak pada menit 64 dan 75.

Setelah melewati babak pertama dengan kedudukan masih imbang tanpa gol, pelatih Erwin van de Looi memutuskan mengubah strategi dengan memasukkan Jarchinio Antonia menggantikan Mimoun Mahi.

Taktik itu terbukti berhasil, dua menit setelah Antonia masuk pada menit 62, ia langsung terlibat dalam proses terjadinya gol dengan mengirimkan bola yang kemudian diselesaikan Rusnak untuk membawa Groningen unggul 1-0.

Tak cukup sampai di situ, Antonia kembali mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti tempat Rusnak menanti dengan tendangan sentuhan pertama demi menggandakan keunggulan Groningen menjadi 2-0 pada menit 75.

Meski juara bertahan berupaya untuk mencari sisa-sisa asa untuk menyamakan kedudukan, tak ada gol tercipta di sepanjang waktu yang tersisa.

Berikut susunan pemain yang diturunkan kedua tim dalam laga tersebut sebagaimana dilansir laman De Telegraaf.

PEC Zwolle (4-2-3-1): Warner Hahn (PG); Bram van Polen, Thomas Lam (Sheraldo Becker), Joost Broerse (Trent Sainsbury), Bart van Hintum; Mustafa Saymak, Ben Rienstra; Jody Lukoki, Jesper Drost, Ryan Thomas (Stefan Nijland); Tomas Necid
Pelatih: Ron Jans

FC Groningen (4-3-3): Sergio Padt (PG); Johan Kappelhof, Eric Botteghin, Rasmus Lindgren, Lorenzo Burnet (Hans Hateboer); Maikel Kieftenbeld, Tjaronn Chery, Simon Tibbling; Mimoun Mahi (Jarchinio Antonia), Michael De Leeuw (Juninho Bacuna), Albert Rusnák
Pelatih: Erwin van de Looi

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2015