Sumenep (ANTARA News) - Satu kapal perang TNI AL dari Komando Armada RI Kawasan Timur, Surabaya, Kamis pukul 05.30 WIB tiba di perairan Batu Guluk, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Sumenep, Madura, untuk menjemput 15 korban tenggelamnya KM Senopati Nusantara. Informasi dari petugas Polsek Kangean, Bripda Sofyan, kepada ANTARA menyebutkan kapal TNI AL itu sedianya langsung merapat di Dermaga Batu Guluk, namun karena air surut, maka akhirnya menunggu pasang yang diperkirakan dua hingga tiga jam lagi dari waktu kedatangan. Sementara itu, ke-15 korban yang terdampar dan ditemukan nelayan setempat, Rabu (3/1), saat ini kondisinya sudah membaik, meskipun sebagian masih ada yang dirawat di Puskesmas Arjasa. Meskipun terapung di laut beberapa hari sejak KM Senopati Nusantara tenggelam Sabtu (30/12) dini hari, sebagian korban dinyatakan sehat, dan kini berada di Polsek Arjasa sambil menunggu diangkut kapal TNI AL ke Surabaya. Para korban yang masih dirawat di puskesmas dan juga akan dibawa ke Surabaya itu umumnya mengalami memar dan luka-luka. Ada pula jari-jarinya patah atau putus akibat dimakan ikan. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2007