Milan (ANTARA News) - Bek timnas Italia U-21 Alessio Romagnoli hampir pasti berlabuh di AC Milan. Dan kepastian ini disebut "berbobot 98 persen", yang nota bene memupus harapan AS Roma mendatangkan pemain itu jelang kompetisi Serie A musim 2015/16.

CEO Milan Adriano Galliani mengatakan pihak Romagnoli telah menjalin kesepakatan bersama dengan Milan. "Kesepakatan soal Romagnoli telah tercapat 99,8 persen," kata Galliani. "Saya tidak mengatakan 99,9 persen karena ini bukan soal hitung-hitungan yang berjalan secara periodik."

"Setiap pihak merasa puas dengan hasil kesepakatan ini. Kami sangat, sangat, sangat terbuka. Pemain telah menjalani tes kesehatan, tinggal menunggu saat yang tepat memperkenalkan dia kepada publik," katanya sebagaimana dikutip dari laman Four Four Two.

Sementara itu Direktur Roma, Walter Sabatini mengatakan kepada Sky Sport Italia bahwa kesepakatan telah diselesaikan pada Senin pekan ini.

"Kami masih akan bertanggungjawab soal tes medis," kata Sabatini.

Romagnoli disebut-sebut bakal terikat kontrak selama lima tahun bersama AC Milan dengan gaji 2 juta euro atau lebih dari 29 miliar rupiah per musim. Milan sempat menawar pemain itu dengan banderol harga sebesar 25 juta euro atau 370 miliar ditambah bonus 3 juta euro. I Lupi berkseras dengan hargga 30 juta euro.

Romagnoli beru berusia 20 tahun. Ia sudah 43 kali bermain di ajanf Serie A, mencakup 13 pertandingan bersama AS Roma dan 30 laga bersama Sampdoria. Pemain ini dipinjamkan ke Sampdoria musim lalu.

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2015