Jakarta (ANTARA News) - Aktor Abimana Aryasatya banyak bertanya pada kenalannya bagaimana menjadi seorang jurnalis untuk perannya dalam film "3 (Tiga)"

"Apa sebenarnya yang ingin dicapai, yang mau ditulis," kata Abimana saat pemutaran film "3 (Tiga)" di Jakarta, Senin (28/6).

Dalam film laga tersebut, Abimana berperan sebagai Herlam, yang dipanggil Lam, yang terjebak antara idealisme yang dianutnya atau ikut larut dengan keadaan di sekelilingnya.

Untuk mendalami perannya itu, Abimana mencoba merasakan bagaimana bila bertentangan pendapat dengan atasan maupun lingkungan sosial.

"Ke tantangan apa yang mereka rasakan," kata dia.

Dalam film ini, Abimana pun harus berkelahi karena tokoh yang diperankannya belajar silat di sebuah perguruan.

Beruntung, Abimana belajar bela diri sejak kecil.

Ia pun masih belajar di sebuah perguruan silat di Jakarta selama beberapa waktu belakangan ini.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2015