Jakarta (ANTARA News) - Sebanyak 252 orang dilaporkan meninggal dunia selama Januari- Februari 2007 akibat wabah Deman Berdarah Dengue (DBD) di Indonesia, sedangkan jumlah kasusnya mencapai 15.005 kejadian, demikian Depkes, Jumat. Kepala Pusat Komunikasi Publik Departemen Kesehatan (Depkes), dr Lily S. Sulistyowati, mengemukakan hal tersebut dalam keterangan pers di Jakarta, Jumat. "Dari Januari hingga 9 Februari 2007 di seluruh Indonesia terdapat 15.005 kasus dan menyebabkan 252 orang meninggal dunia," kata Lily. Hingga 9 Februari, menurut dia, terdapat 1.807 kasus yang membawa korban 27 orang meninggal dunia, dan kasus terbanyak pada Januari 207 terjadi di Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Timur dan Jawa Tengah. Laporan yang dihimpun Depkes menyebutkan, wabah DBD masih terjadi di berbagai daerah, termasuk di daerah Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta dan sekitarnya yang baru saja dilanda musibah banjir. (*)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007