Padang (ANTARA News) - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Barat menyampaikan tingkat hunian hotel di provinsi itu meningkat lebih dari 80 persen menjelang akhir tahun 2015.

"Peningkatan drastis hunian hotel ini terjadi mulai 24 Desember 2015 seiring libur panjang yakni natal, akhir pekan dan libur sekolah," kata Ketua PHRI Sumatera Barat, Maulana Yusran, di Padang, Senin.

Kota yang menonjol peningkatan hunian hotelnya itu adalah Bukittinggi, sampai 100 persen terisi.
"Hal ini dibuktikan dengan banyak wisatawan yang mengeluh akibat kesulitan mencari hotel untuk menginap," katanya.

Untuk Kota Padang tersedia 290 kamar hotel dan diprediksi belum seluruhnya terisi, sedangkan untuk Kota Bukittinggi terdapat sekitar 1.200 kamar dan wisatawan sudah mulai mengalami kesulitan mencari kamar yang kosong.

Ia menyampaikan peningkatan kunjungan dan hunian hotel di daerah tersebut diprediksi akan terus berlanjut hingga 2 Januari 2016 karena perayaan pergantian tahun dan banyak wisatawan memilih Sumatera Barat sebagai tujuan wisata.

"Kami menyarankan agar para pengunjung yang akan menginap untuk dapat menggunakan aplikasi di gawai karena akan mempermudah mencari penginapan yang masih menyediakan kamar kosong di akhir tahun," ujarnya. 

Pewarta: Atlas Maulana
Editor: Ade P Marboen
COPYRIGHT © ANTARA 2015