Manado (ANTARA News) - PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) akan menyerahkan klaim asuransi sebesar Rp650 juta kepada lima korban kecelakaan pesawat Adam Air KI 574, awal pekan depan (Senin,5/3). Kepala Cabang PT Asuransi Jasindo Manado Agus Satata di Manado, Kamis, mengatakan, ahli waris korban kecelakaan pesawat rute Surabaya-Manado menerima santunan tersebut atas nama korban Beny Lendo Rp250 juta, Bram Tangahu Rp100 juta, Fiona Assa Rp100 juta, Hans Rumengan Rp100 juta, dan Sintje Kalalo Rp100 juta. "Dari 102 penumpang korban Adam Air yang jatuh tanggal 1 Januari 2007 di perairan Majene Sulawesi Barat, hanya lima penumpang yang membeli kupon asuransi perjalanan itu, maka hanya mereka akan menerima santunan," kata Agus. Gubernur Sulut SH Sarundajang direncanakan menyerahkan santunan dan akan disaksikan Direktur Operasi PT Asuransi Jasindo, Herman Munir. Agus mengatakan, penyerahan klaim dilakukan setelah semua berkas sebagaimana persyaratan peserta asuransi tersebut dipenuhi para ahli waris. "PT Jasindo sebenarnya sudah siap menyerahkan jauh hari sebelumnya, namun karena keterlambatan administrasi, terutama para ahli waris sehingga baru dilakukan saat ini," kata Agus. Guna keamanan dana yang akan diterimakan tersebut, maka pada ahli waris menerima dalam bentuk cek kas. Produk asuransi perjalanan Jasindo ditawarkan kepada setiap penumpang di seluruh bandara di Indonesia, dengan kupon Rp25 ribu akan menerima santunan Rp250 juta bila meninggal atau cacat tetap, Rp15 ribu santunan Rp150 juta, Rp10 ribu santunan Rp100 juta dan Rp5 ribu santunan Rp50 juta.(*)

Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2007