Jakarta (ANTARA News) - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Boediono, menyatakan bahwa perlunya peningkatan sistem keselamatan dan keamanan transportasi menyusul berbagai kecelakaan tranportasi di tanah air, dan terakhir kali kecelakaan Garuda Indonesia di Yogyakarta. "Saya prihatin sekali. Yang kita inginkan adalah adanya peningkatan secara menyeluruh sistem keselamatan bagi semua moda transportasi," kata Boediono di Gedung Departemen Keuangan Jakarta, Rabu. Menurut dia, peningkatan keamanan dan keselamatan tidak hanya perlu dilakukan pada moda transportasi udara saja, tetapi menyangkut semua moda transportasi. "Kita harus perbaiki, tidak saja di moda udara saja tetapi seluruhnya karena kejadian semacam itu juga banyak terjadi di moda lain," katanya. Terhadap sejumlah kecelakaan itu, lanjut Menko, harus dicari penyebab-penyebabnya untuk kemudian dilakukan perbaikan. Menanggapi anggapan bahwa Garuda Indonesia selama ini merupakan perusahaan yang paling memperhatikan keamanan dan keselamatan, namun mendapat kecelakaan juga, Boediono mengatakan, namanya musibah bisa terjadi di mana saja. "Kita nggak tahu, kita tunggu saja hasil penyelidikannya," katanya. Boediono mengaku, beberapa kali menggunakan penerbangan Garuda yang pada Rabu ini mengalami kecelakaan di Yogyakarta. "Yang jam 06.00 dari sini itu, saya beberapa kali pakai, tapi saya nggak kapok naik Garuda," demikian Boediono. (*)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007