Jakarta (ANTARA News) - Swansea City bangkit untuk memaksa seri 2-2 setelah gol Gylfi Sigurdsson dan Alberto Paloschi menyelamatkan mereka dari kekalahan di Britannia Stadium setelah sempat tertinggal 0-2 dari tuan rumah Stoke berkat gol Ibrahim Afellay dan Bojan Krkic.

Stoke memiliki lima pemain yang cedera, termasuk penjaga gawang Jack Butland, namun mereka masih bisa tampil cemerlang manakala Afellay membawa mereka unggul pada menit 13 lewat sundulan tepat pada hari ulang tahun ke-30 dia.

Kiper Stoke City Jakob Haugaard jarang menghadapi ancaman ketika Stoke menambah gol pada menit 53 manakala Bojan menciptakan gol dari tendangan jarak jauh.

Namun Sigurdsson melepaskan asa tim tamu berkat tendangan dari tepi kotak penalti pada menit 68 sebelum Paloschi mencetak gol penyama kedudukan 11 menit dari gol pertama Swansea, demikian swansea.com.

Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2016