Athena (ANTARA News) - Juara Liga Champions enam kali, AC Milan, berdasarkan undian yang dilakukan di Athena, Jumat, akan berhadapan dengan Bayern Munich di perempatfinal Liga Champions Eropa, tetapi klub-klub Inggris, yakni Chelsea, Liverpool, dan Manchester United terhindar dari saling bertemu di babak tersebut. PSV Eindhoven, yang menyingkirkan Arsenal di babak 16 besar, akan berhadapan dengan Liverpool, dengan pertandingan pertama diselenggarakan di Stadion Philips, demikian menurut laporan AFP. Juara Eropa 1999, Manchester United harus bertandang ke AS Roma untuk pertandingan pertama mereka 3-4 April, tetapi Chelsea terhindar bertemu dengan Liverpool untuk musim ketiga secara berturut-turut dan akan menghadapi Valencia. Tetapi, seandainya Chelsea dan Liverpool memenangi pertandingan mereka di babak delapan besar, mereka akan bertemu di semifinal pada akhir April dan awal Mei. Kepala Eksekutif Chelsea, Peter Kenyon, mengatakan kepada televisi Sky Sport, "Kami senang berada di sini dan itu merupakan undian yang baik dan mencegah klub-klub Inggris saling bertemu di babak mendatang. Anda lebih baik bermain tandang di babak kedua, tetapi secara keseluruhan kami merasa senang dengan hasil undian." Kepala Eksekutif Manchester United, David Gill, mengatakan, "Saya kira undian itu merupakan undian yang fantastis, tetapi setiap tim akan berada di undian yang keras. Kami masuk perempatfinal selama beberapa tahun dan melihat trofi itu merupakan hal yang fantastis. Bermain di Eropa adalam pertandingan sesama tim Eropa." Sekretaris Liverpool. Bryce Morrison, yang memimpin Liverpool berhadapan dengan Manchester United di final, mengatakan Pertandingan itu akan merupakan pertandingan final yang mengagumkan." Undian selengkapnya sebagai berikut : Perempatfinal : AC Milan (Italia) v Bayern Munich (Jerman) PSV Eindhoven (Belanda) v Liverpool (Inggris) AS Roma (Italia) v Manchester United (Inggris) Chelsea (Inggris) v Valencia (Spanyol) Pertandingan pertama: 3-4 April, pertandingan kedua: 10-11 April. Semifinal Pemenang perempatfinal 4 v pemenang perempatfinal 2 Pemenang perempatfinal 3 v pemenang perempat final 1 Pertandingan pertama : 24-25 April, kedua : 1-2 Mei Final: Pemenang semifinal 2 v pememang semifinal 1 Pertandingan final akan diselenggarakan di Stadion Olimpiade Athena pada 23 Mei. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2007