Solo (ANTARA News) - Tim Persik Kediri berhasil memenuhi ambisinya untuk meraih poin penuh, setelah berhasil menumbangkan lawannya Shanghai Shen Hua China, 1-0, pada lanjutan pertandingan Liga Champions Asia 2007, di Stadion Manahan Solo, Rabu. Anak-anak Persik asuhan pelatih Daniel Roekito, dalam penampilannya pada babak pertama tampak agak kedodoran untuk mengimbangai lawannya Shanghai Shen Hua. Beberapa peluang banyak diciptakan para pemain Shanghai Shen Hua asuhan pelatih Wilson Gimenez, tetapi penyelesaian akhir selalu gagal karena kuatnya pemain barisan belakang Persik. Setelah turun minum anak-anak Persik ganti terus menekan Shanghai Shen Hua, dan bahkan pada menit ke-68 Berta Putra yang memanfaatkan umpan dari Kusnul Kurniawan berhasil menyarangkan bola ke gawang Lin Chang, dan sekaligus merubah kedudukan menjadi 1-0 untuk Persik. Pertandingan antara kedua kesebelasan ini dipimpin wasit Abdulhameed Ebrahim dari Bahrain, sempat mengeluarkan empat kartu kuning diberikan kepada dua pemain Persik yaitu Danilo Fernando dan Cristian, untuk Shanghai Shen Hua diberikan kepada Shaoyan Qu dan Kun Jiang. Pertandingan ini disaksikan sekitar 7.000 orang penonton dan sampai wasit tersebut meniup peluit panjang kedudukan tetap tidak berubah 1-0 untuk Persik.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2007