Cirebon, Jawa Barat (ANTARA News) - Jika di Medan usaha cucian mobil panen, maka pada libur Lebaran 2016 kali ini, pedagang tahu gejrot, penganan khas Cirebon, Jawa Barat, laris-manis. Cirebon di pantai utara Pulau Jawa punya posisi sangat penting saban Lebaran, selain pemudik asal Cirebon dan sekitarnya juga banyak.

Rudin (57) salah seorang pedagang tahu gejrot, Sabtu, selalu kehabisan dagangan pada Lebaran kali ini. Tahu gejrot yang dia jual ludes diboyong wisatawan di sana."Alhamdulillah selama tiga hari ini dagangan saya habis, berbeda dengan hari biasa," katanya.

Ia mengaku keuntungan bersih pada libur Lebaran ini Rp100.000 sehari dan kalau hari biasanya untuk mendapatkan keuntungan itu lumayan sulit dan juga harus keliling.

Namun pada libur kali ini, ia menjajakan dagangannya di depan Keraton Kasepuhan yang banyak dikunjungi wisatawan. "Kalau hari biasa saya keliling, tapi sekarang kan bisa dagang disini, ya karena ramai juga sih," tuturnya.

Tahu gejrot merupakan makanan khas Cirebon yang cukup menggoda selera, meskipun sudah banyak dijual di kota lain. Konon menyantap tahu gejrot di tanah asalnya tetap beda rasanya. 

Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Ade P Marboen
COPYRIGHT © ANTARA 2016