Tokyo (ANTARA News) - Pembuat peralatan komunikasi dan audio Jepang, Kenwood Corp. mengatakan Rabu pihaknya telah menandatangani kesepakatan untuk mengakuisisi perusahaan sistem komunikasi nirkabel Amerika Serikat (AS), Zetron Inc. dari perusahaan induknya, Zetron Holdings Inc. pada akhir April. Kenwood kemudian akan membuat anak perusahaan yang berbasis di Redmond, Washington yang seluruh sahamnya dimiliki untuk meningkatkan divisi peralatan komunikasinya, kata perusahaan Jepang itu. Kenwood tidak men-"disclose" berapa besar pihaknya harus membayar untuk akuisisi perusahaan AS itu. Transaksi itu akan membuat Kenwood untuk mengintegrasikan terminal komunikasi nirkabelnya dengan sistem komunikasi perusahaan AS itu untuk pengawasan lalu lintas, keamanan dan layanan lainnya, kata Kenwood. Kenwood dan Zetron pada tahap awal akan mengkonsentrasikan operasi bisnis sistem komunikasi mereka di AS sebelum ekspansi global mereka, katanya dikutip Kyodo.(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2007