Banda Aceh (ANTARA News) - Gempa kuat menguncang Kota Banda Aceh dan sekitarnya pukul 15.00 WIB, Jumat, mengakibatkan ribuan masyarakat di wilayah itu panik namun belum diketahui adanya korban jiwa dalam peristiwa alam tersebut. ANTARA News di Banda Aceh, melaporkan guncangan kuat gempa bumi itu mengakibatkan kepanikan masyarakat terutama mereka yang berada di bangunan bertingkat dan berhamburan ke luar, termasuk para pegawai negeri sipil (PNS). Jalan raya di pusat kota sempat macet beberapa menit saat guncangan keras gempa bumi tersebut. Sebagian penduduk di Kota Banda Aceh masih diselimuti trauma pasca gempa yang disertai tsunami, 26 Desember 2004, yang mengibatkan sedikitnya 200 ribu penduduk korban meninggal dunia dan hilang. Belum diperoleh konfirmasi dari pihak BMG tentang kekuatan, sumber gempa dan dampak dari peristiwa alam tersebut.(*)

Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2007