Surabaya (ANTARA News) - Juara Liga 2 Persebaya Surabaya menyiapkan performa terbaik untuk laga eksibisi melawan PSS Sleman di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu malam.

Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera mengatakan pertandingan itu akan menarik karena selain menghadapi lawan tangguh, tim juga untuk pertama kali akan tampil di hadapan puluhan ribu Bonek Mania usai menjadi juara dan lolos Liga 1 musim depan.

"Kami menghormati lawan dan ini akan menjadi pertandingan menarik," ujar pelatih asal Argentina tersebut kepada wartawan.

Beberapa pemain yang turut mengantarkan kesuksesan Persebaya di Liga 2 seperti Misbakhus Solikin dan Rishadi Fauzi mungkin tidak akan tampil karena mengalami cedera.

Pada latihan perdana, Rabu (6/12), kedua pemain tidak bergabung bersama rekan-rekannya dan berlatih sendiri untuk menjaga kondisi agar segera pulih.

Sementara PSS Sleman akan hadir dengan kekuatan penuh. Laga itu akan menjadi pertandingan perdana mereka setelah tersingkir di babak 16 besar Liga 2 musim lalu.

Sebagai bentuk keseriusan menghadapi musim depan, tim berjuluk "Elang Jawa" itu juga telah menunjuk pelatih baru, Heri Kiswanto, yang akan didampingi asisten pelatih Seto Nurdiyantoro.

Pada pertandingan yang disiarkan langsung MNCTV pukul 19.00 WIB iyu, PSS Sleman akan ditemani ribuan pendukung setia mereka, Slemania dan Brigata Curva Sud, yang sebagian besar sudah berada di Surabaya.

Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Maryati
COPYRIGHT © ANTARA 2017