Jakarta (ANTARA News) - Pemerintah memperkirakan pertumbuhan ekonomi pada kuartal II 2007 akan lebih tinggi dibanding kuartal I 2007 yang mencapai 5,97 persen. "Perasaan saya, beberapa sektor sudah mulai menggelinding sedikit lebih cepat," kata Menko Perekonomian Boediono di Gedung Departemen Keuangan Jakarta, Kamis. Ia mencontohkan, pada kuartal II sudah ada masa panen yang mendorong pertumbuhan sektor pertanian. Realisasi investasi baik PMA maupun PMDN juga sudah mulai ada dibanding pada kuartal I. "Ini artinya realisasi bulan-bulan berikutnya akan ada dampaknya. Ekspor juga masih baik," katanya. Menurut dia, hingga saat ini pemerintah masih berpegang pada target angka pertumbuhan ekonomi 2007 seperti yang ada di APBN 2007 yaitu 6,3 persen. Sementara itu Kepala Badan Kebijakan Fiskal Depkeu (BKF) Anggito Abimanyu mengatakan, pihaknya akan melakukan asesment terhadap berbagai indikator ekonomi selama kuartal II 2007 pada bulan Juli 2007. "Kita lakukan bulan depan. Kita belum memperoleh data awal bulan Juni, tapi kelihatannya bagus, April bagus, Mei sedikit slow, dan awal Juni kelihatan sangat positif," katanya.(*)

Editor: Heru Purwanto
COPYRIGHT © ANTARA 2007