Jakarta (ANTARA News) - Mantan Ketua Umum PSSI, Agum Gumelar, meminta kepada tim nasional Indonesia agar bermain lepas dan tidak terbebani untuk bisa mengatasi Arab Saudi pada laga kedua Grup D Piala Asia 2007, Sabtu (14/7). "Bermainlah seperti saat menghadapi Bahrain. Karena semua bermain lepas, Indonesia bisa menang 2-1," kata Agum, yang juga mantan ketua KONI Pusat itu, di Jakarta, Jumat. Agum mengakui bahwa Arab Saudi memang memiliki tim berkualitas dunia, terbukti dengan beberapa kali lolos ke putaran final Piala Dunia, tetapi itu tidak berarti peluang Indonesia untuk menang tertutup. "Kita main di kandang sendiri sehingga mendapat dukungan penuh penonton. Siapa yang menduga Indonesia bisa mengalahkan Bahrain," kata Agum. "Peluang itu ada jika timnas bisa mempertahankan permainan seperti ketika menghadapi Bahrain. Minimal hasil imbang bisa diraih," tambahnya. Lebih lanjut ia menyatakan kekuatan mental Bambang Pamungkas dkk. akan menjadi kunci dalam pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno itu nanti. "Arab Saudi pasti ngotot untuk menang karena baru mendapat satu angka hasil imbang melawan Korea Selatan. Oleh karena itu semua pemain harus memiliki mental baja untuk menghadapi mereka," kata Agum. Indonesia kini menempati peringkat pertama Grup D dengan tiga poin dan kemenangan atas Arab Saudi akan membuat tim yang diarsiteki pelatih asal Bulgaria Ivan Kolev itu lolos ke babak delapan besar.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2007