Teheran (ANTARA News) - Satu jet tempur Iran jatuh di kota Mashad, Iran timurlaut, namun pilotnya berhasil menyelamatkan dirinya sebelum pesawat itu jatuh, kata kantor berita Iran (IRNA), Selasa. Juru bicara militer Iran, Gholam-Reza Zinatbakhsh, membenarkan kecelakaan yang terjadi pada Senin tersebut, dan mengatakan kepada IRNA bahwa pilotnya melompat keluar dari pesawat sebelum jatuh di distrik Shandiz, Mashad. Zinatbakhsh tidak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai jenis pesawat itu atau korban jiwa warga sipil. Ia mengatakan bahwa penyelidikan sedang dilakukan untuk mencari sebab jatuhnya pesawat tersebut. (*)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007